PLN Pembangkit Sumbagsel Laksanakan Kurban

Palembang477 views

PALEMBANG | Idul Adha adalah hari raya umat Islam yang diadakan setiap tanggal 10 Dzulhijah. Hari raya Idul Adha juga disebut dengan hari raya haji, karena bertepatan dengan ibadah haji di Mekkah, Selasa (20/7).

Ada pula yang menyebutnya dengan hari raya kurban karena pada hari ini hewan-hewan disembelih berdasarkan kisah Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail. Pada hari ini setiap umat Islam merayakannya dengan mengorbankan hewan kurban dan membagikannya kepada yang berhak menerimanya.

Di tengah pandemi yang tak kunjung usai, pelaksanaan kurban pun dilakukan dengan protokol kesehatan yang cukup ketat.

Manager PLN UPDK Keramasan, Daryanto melaksanakan pemotongan hewan kurban di lingkungan area tempat tinggalnya. Pemotongan hewan kurban ini juga serentak dilaksanakan di seluruh unit pelaksana PLN Unit Induk Pembangkitan Sumbagsel dengan jumlah total hewan kurban mencapai 40 ekor sapi, 1 ekor kerbau dan 27 ekor kambing.

Daryanto menjelaskan, pelaksanaan kurban ini juga bertujuan untuk berbagi dan menebarkan kebaikan di lingkungan sekitar.

“Pemotongan hewan Kurban, mulai dari sekitar areal pembangkit maupun lingkungan sekitar tempat tinggal kita,” ungkapnya. (ril)

Baca Juga:   Harga Minyak Goreng Naik, Wawako Palembang Curigai Ada Oknum Nakal yang Bermain

Komentar