Mantan Staf Khusus Gubernur Sumsel, H Abdul Aziz Kamis Tutup Usia

Palembang384 views

Palembang, Arungmedia.com, ——Mantan Staf Khusus Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Bidang Pariwisata era H Herman Deru . Abdul Aziz Kamis menghembuskan nafas terakhirnya, Sabtu (6/7/2024) usai menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Mohammad Hoesin karena sakit.

Sekretaris DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Sumsel, DR H Joncik Muhammad SSi SH MM MH, menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas kehilangan sosok kader partai yang luar biasa ini.

“Saya pribadi menjadi saksi bahwa almarhum adalah orang baik. Selain itu, beliau juga termasuk kader militan yang mengabdikan hampir separuh hidupnya diabdikan untuk Partai Amanat Nasional (PAN). Oleh sebab itu kita semua merasa kehilangan dan mendoakan beliau,” ujar mantan Bupati Empatlawang ini

Sementara itu, Abdurahman Azirah (19) putra almarhum mengatakan Abdul Aziz Kamis meninggal dengan diagnosa gejala sakit kanker hati.

Menurut Aji, sakit yang diderita ayahnya ini sebetulnya sudah dirasakan beberapa tahun lalu.

” Beliau ini selalu merasakan gelisah setiap kali hendak tidur. Hanya saja diabaikannya. Akhirnya kan mama (Isma Sri Rahayu) yang curiga mengecek darah dan rontgen ayah. Alhasil ada bengkak kecil di bagian hati,” kata Aji.

Setelah sempat berobat ke praktek dokter, kemudian Abdul Aziz Kamis dirujuk ke RSMH Palembang untuk menjalani pengobatan secara intens.

” Sempat dirawat beberapa hari, namun kondisinya semakin memburuk. Saat ini, almarhum akan disemayamkan dulu di rumah duka Jl Lontar Talang Buruk Blok I 1 Nomor 4B Kelurahan Tangkelapa  Kecamatan Alang Alang Lebar Palembang. Insya Allah, besok, Ahad (7/7/2024) dikebumikan di TPU Kandang Kawat Palembang,” tuturnya.

Baca Juga:   Wagub Mawardi Serahkan 90 Sertifikat Tanah Wakaf Secara Simbolis

Komentar