Bobol Mesin ATM di Kota Palembang WNA Asal Rusia Diciduk Polisi

Kriminal141 views

Palembang, Arungmedia.com,  —-Satreskrim Polrestabes Palembang berhasil meringkus Warga Negara Asing (WNA) asal Rusia bernama Vlladimir Kasarski , dengan kasus pencurian uang di mesin ATM dengan modus Skimming atau Ilegal Akses.

Aksi pelaku ini terjadi di salah satu ATM Bank Sumsel Babel yang berada di jalan Bambang Utoyo, Kelurahan 5 Ilir , Kecamatan Ilir Timur 2 Palembang pada Kamis 28 maret 2024 lalu .

Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono, mengatakan dalam aksinya pelaku tidak sendirian, dia bersama seorang hacker yang berada di Mexsico yang saat ini masuk daftar pencarian orang (DPO) .

“Pelaku ini menyasar mesin-mesin atm yang sistem keamanannya masih yang lama, di kota Palembang ini pelaku berhasil mengambil uang sebanyak 30 juta rupiah, “Jelas Kapolrestabes Palembang, pada giat ungkap kasus, Senin (08/04/2024).

Lebih lanjut, modus yang di lakukan pelaku dengan cara menggunakan Aplikasi Anydesk , selanjutnya pelaku memasang kabel usb yang disambungkan ke laptop milik pelaku.

“Sebelum beraksi pelaku ini terlebih dahulu membuat mesin atm seakan-akan rusak dengan menempelkan kertas di pintu atm dan menyegel pintu nya, setelah itu pelaku beraksi dan memantau dari seberang atm menunggu uang secara otomatis keluar sendiri dari mesin atm, ” pungkasnya.

Pelaku di tangkap setelah penjaga malam yang curiga mesin atm dalam keadaan rusak dan setelah diintip benar saja ada sejumlah alat dan uang pecahan ratusan ribu rupiah.

“Setelah aksinya ketahuan pelaku langsung meninggal kan TKP, dan akhirnya pelaku kita tangkap setelah pelarian nya ke Jakarta, dengan barang bukti,diantaranya 1 unit mobil merk Hyundai, 1 laptop, 1 unit handphone, 1 alat pengangkat kaca, ” Jelasnya.

Guna menanggung jawabkan perbuatan nya, pelaku terancam pasal 363 ayat 5 KUHP Junto pasal 53 KUHP dengan ancaman 5 tahun penjara.

Komentar